Gali Potensi Ukir Potensi

Pertemuan ke: 3  KBMN_28

Tanggal: 13 Januari 2023

Tema: Gali potensi ukir prestasi

Narasumber: Aam Nurhasanah, S.Pd.

Moderator: Arofiah Afifi, S.Pd.

Gali potensi dan ukir prestasi,  hari Jumat malam Sabtu KBMN 28, pertemuan ke-3, resume ke-3, menghadirkan narasumber luar biasa yang prestasinya juga luar biasa yaitu narasumber kita ibu Aam Nurhasanah, S.Pd., dengan potensinya  sebagai seorang penulis hebat, beliau telah berhasil menjadi penulis penerbit mayor, dalam tantangan menulis 1 minggu bersama prof Richardus Eko Indrajit alias prof ekoji.  Buku bu Aam telah beredar di gramedia di seluruh indonesia. selain itu, prestasi bu Aam banyak, yakni gelar juara 1 dalam berbagai tantangan menulis, salah satunya tantangan menulis PGRI dan YPTD. Prestasi berderet lainnya seperti menjadi narasumber diberbagai acara, menjadi editor.

Pada pertemuan ke tiga ini didampingi moderator ibu Arofiah Afifi, S.Pd, yang juga penulis hebat dan luar biasa.

Sesuai dengan tema malam ini, menggali potensi untuk mengukir prestasi.  Kita bisa mulai dengan apa yang kita sukai, tutur bu Aam.  Setiap manusia diberikan kesempatan yang sama untuk menggali segala potensi yang dimiliki untuk meraih prestasi. Sebagai contoh, saya suka menulis maka saya menekuni dunia tulis. Saya menulis dari apa yang saya sukai, apa yang kita alami, atau apa yang kita kuasai. Kita bisa menulis puisi, pantun, cerpen, novel, atau kisah inspiratif yang bisa menginspirasi.

Menulis adalah suatu cara menampilkan potensi dan prestasi.

Kita tidak percaya dengan kempuan menulis, apriori dengan bakat dan potensi diri. Insecure dengan karya tulis sendiri. Berbagai pertanyaan akan muncul dibenak kita jika kita tidak percaya diri, dan 1001 kecemasan dan pertanyaan dalam diri.

Untuk mengatasi masalah yang sering menghambat potensi dan prestasi menulis, bu Aam mengatakan bahwa "buku adalah mahkota seorang penulis". Dimulai dari mimpi, akhirnya bu Aam melahirkan sebuah buku, bisa terbit dan keliling Indonesia karena banyak peserta yang memesan buku untuk dijadikan panduan membuat buku hasil resume. Dengan selalu menulis setiap hari dan mengabadikan menjadi buku, merupakan jejak literasi kita. Intinya siapapun bisa menulis.

Cara agar tulisan kita enak dibaca yaitu dengan memunculkan ide, perhatikan apa yang kita lihat, kita dengar, kita sukai. Atau bisa buka album foto. Biasanya sebuah foto atau gambar bisa memuat seribu cerita.

 Cara untuk percaya diri, tulis sesuai yang kita mampu, yang kita suka, yang kita bisa. Nanti kalau sudah terbiasa pembendaharaan kata akan tambah banyak dan tulisan akan semakin bagus. Berproses saja, jangan ingin seperti makan cabe, tapi semua butuh waktu dan  keterampilan yang dilatih. 

Agar tulisan kita di blog dibaca oleh banyak pembaca yaitu rajin main ke blog teman (blog walking) dan kasih komentar. 

Kita dapat membuat buku dari hasil tulisan kita. Cara cepat menulis buku adalah dengan ikut nubar(nulis bareng) buku antologi. Bisa japri Bunda Kanjeng Ratu Antologi. Ada banyak tema yang menarik untuk menulis 1 minggu, 1 hari kita tulis 10 halaman A4, 5 hari 50 halaman jika dibuat A5 jadi 100 halaman. Sisanya 2 hari untuk edit dan layout kawatir ada yang salah ketik. Kemudian kirim ke penerbit mayor. Jika kita sudah dapat menulis dan agar bisa menerbitkan buku karya sendiri ke Gramedia, di pelatihan KBMN ini ikut tantangan dari penerbit pada materi Prof. Ekoji. 

Sebagai penyemangat diri buatlah motto hidup misalnya ingin menulis seribu buku, selalu berbagi dan mengispirasi negeri. Agar kita giat menulis, dan menulis lagi. 

"Rajin membaca akan membuatmu semakin gemuk menulis" 

"Luangkan waktu untuk menulis, jangan menunggu waktu luang"

"Mau belajar dan berproses sehingga bisa naik kelas" 

"Guru mulia karena karya"

"Rajin menulis hingga karyamu berbuah manis"

(Aam Nurhasanah, S.Pd.)

Luar biasa narasumber yang membuatku termotivasi untuk menulis dan menulis. Tidak peduli walau hambatan itu banyak menghadang. Suatu tantangan untuk saya pribadi penulis pemula. Dan saya yakin dengan ikut KBMN PGRI 28 berharap bisa lebih semangat untuk terus belajar menulis dengan menggali potensi dan mengukir prestasi. 

Terimakasih ilmu yang diberikan semoga menjadi ladang pahala. Aamiin

Komentar

  1. Semangat terus hingga terbit buku solo yah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aamiin yaa rabbal alamiin terimakasih ibu doanya semoga saya bisa mengikuti jejak ibu yang hebat penuh prestasi. Aku padamu..😘

      Hapus
  2. Balasan
    1. Terimakasih boskuh. Maaf masih harus belajar dari senior²😊

      Hapus
  3. Balasan
    1. Terimakasih Insha Allah semakin semangat walaupun sibuk😊

      Hapus
  4. Bagus Bu....menarik
    Bila berkenan silakan kunjungi blog saya:
    https://ragungps.blogspot.com/2023/01/menjadi-saksi-aneka-prestasi-literasi.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih pa. Siap inshaa Allah. Karena masih belajar saya akan coba² cari

      Hapus
  5. Semangat....lanjutkan...
    Jangan lupa mampir ke Bloggersukmi1502 juga ...trmksh

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pembukaan Pelatihan Belajar Menulis

Menulis Setiap Hari

Hujan Membawa Berkah